METAFORA DALAM LIRIK LAGU ALBUM WAKIL RAKYAT KARYA IWAN FALS: TILIKAN STILISTIKA
Keywords:
kajian stilistika, lirik lagu, metaforaAbstract
Penelitian ini mendeskripsikan metafora dalam lirik lagu album Wakil Rakyat karya Iwan Fals ditinjau dari tilikan stilistika. Penelitian kualitatif ini menggunakan metode deskriptif analisis melalui kajian stilistika. Sumber data utamanya 10 lirik lagu pada album Wakil Rakyat karya Iwan Fals. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik dokumentasi. Lirik lagu yang dianalisis merupakan lirik yang diduga mengandung metafora baik pada tataran kata, frasa dan klausa. Analisis data menggunakan Model Miles dan Huberman yang meliputi: a) reduksi data (data reduction), b) sajian data (data display), dan c) penarikan simpulan dan verifikasi (conclusing drawing/verification). Hasil penelitian menunjukkan terdapat ungkapan yang mengandung metafora antropomorfik (anthropomorphic metaphor), metafora sinestetik (synesthetic metaphor), metafora pengabstrakan (from concret to abstract metaphor), dan metafora kehewanan (animal metaphor). Hal lain bahwa ungkapan metaforis tersebut dapat melukiskan suatu realitas menjadi kata-kata bernilai estetik sekaligus menjelma menjadi kritik sosial politik yang tajam. Demikian, perlu dilakukan penelitian lanjutan terhadap lirik lagu karya Iwan Fals lainnya